Denpom 1/5 Medan Sebar Semangat Gotong Royong dalam Bakti Sosial Imlek 2576

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Minggu, 19 Januari 2025 - 15:50 WIB

509 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN

Komunitas Pembina Kebajikan bersama Detasemen Polisi Militer (Denpom) 1/5 Medan menggelar bakti sosial dalam rangka perayaan Imlek 2576, yang dilaksanakan pada Minggu, 19 Januari 2025, di Padi Vegetarian, Medan.

Komandan Denpom 1/5 Medan, Letkol CPM Hanri Wira Kusuma, S.H., M.Han., dalam sambutannya mengungkapkan apresiasi atas kolaborasi yang terjalin dalam kegiatan ini.

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian kepada sesama dan semangat kebajikan yang harus terus dijaga,” ujar Letkol CPM Wira.

Bakti sosial ini mengusung tema “Menjalin Jodoh Baik dengan Hati yang Baik” dan memberikan bantuan berupa paket sembako, makanan, serta kebutuhan lainnya kepada masyarakat yang membutuhkan.

Susanto Huang, salah satu penggerak Komunitas Pembina Kebajikan, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini membawa kebahagiaan bagi semua pihak.

“Kami percaya kebaikan yang diberikan dengan tulus akan kembali kepada kita. Imlek bukan hanya perayaan, tetapi juga momen berbagi dan membantu sesama,” katanya.

Acara ini diwarnai dengan doa bersama, motivasi, dan pesan kebajikan dari Xu Guang Ming, tokoh yang dikenal aktif dalam kegiatan sosial. Kehadiran berbagai pihak menunjukkan semangat harmoni dan kebersamaan yang menjadi inti perayaan Imlek.

Dengan dukungan Denpom 1/5 Medan, acara berlangsung lancar dan penuh semangat gotong royong, sekaligus memperkuat solidaritas dan kepedulian dalam kehidupan sehari-hari. (AVID)

Berita Terkait

Wujudkan Bebas Buta Huruf Al-Qur’an, Lapas Perempuan Bandung Berkolaborasi dengan Demaji Indonesia
Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Sumut Bersama Dirwatkesrehab Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Lapas Kelas I Medan pada Hari Libur
Patroli Rutin Tim Anti Begal Denpom I/5 Medan Berjalan Lancar
Kalapas Narkotika Pematangsiantar Tandatangani Pakta Integritas dan Piagam Komitmen Bersama 2025
Bakti Tulus Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Berbagi Beras Kepada Anggota di Tengah Masa Pemulihan Kesehatan
Premium Price Tingkatkan Nilai, PTPN IV Regional I Kirim Perdana CPO PKS Rambutan Bersertifikat RSPO Model IP
Kepala Rutan Perempuan Medan Hadiri Pelantikan dan Penandatanganan Pakta Integritas
Pastikan Kamtib, Lapas Narkotika Pematangsiantar Kerahkan Seluruh Petugas Serentak Gelar Razia Rutin

Berita Terkait

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:36 WIB

Lapas Narkotika Pematang Siantar Gelar Razia Rutin untuk Tingkatkan Kamtib

Sabtu, 21 Desember 2024 - 15:56 WIB

Kunjungan Ombudsman RI ke Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar untuk Meninjau Pelayanan Publik

Kamis, 19 Desember 2024 - 15:32 WIB

Jajaran Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Laksanakan Upacara Bela Negara ke-76

Kamis, 19 Desember 2024 - 02:02 WIB

Lapas Narkotika Samarinda Kembali Raih Penghargaan Badan Publik Informatif 2024

Jumat, 13 Desember 2024 - 17:17 WIB

Dukung Reformasi Birokrasi di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalteng Lebih Baik, Staf Ahli Menkumham Berikan Penguatan dan Arahan

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:02 WIB

GIBAS Wujudkan Penguatan Demokrasi Menuju Indonesia Emas

Selasa, 10 Desember 2024 - 15:17 WIB

Sukacita Natal di Rutan Perempuan Kelas IIA Medan Bersama Dengan Moria dari GBKP Runggun Laucih

Selasa, 10 Desember 2024 - 12:25 WIB

Monev RKT RB Triwulan IV Resmi Dibuka, Kanwil Kemenkumham Kalteng Optimis Capai Target 100%

Berita Terbaru