Pangkoopsud II Memberikan Bantuan Kepada 6 Panti Asuhan Pada Perayaan Natal TNI AU Wilayah Makassar dan Aksi Donor Darah

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Senin, 13 Januari 2025 - 09:21 WIB

5016 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR

TNI Angkatan Udara wilayah Makassar, yang melibatkan Makoopsud II, Lanud Hasanuddin, Kosek II, dan Wingko II Pasgat, menggelar rangkaian perayaan Natal pada 7 Januari 2025 di Gedung Serba Guna Surya Darma Makoopsud II.

Perayaan tersebut disertai aksi sosial berupa pemberian bantuan kepada enam panti asuhan dan kegiatan donor darah.

Pangkoopsud II, Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak, menyerahkan bantuan berupa sembako, uang tunai, dan goodybag berisi perlengkapan makan kepada 100 anak dari enam panti asuhan.

Panti asuhan tersebut adalah Pagamaseang, Asyaratun Muharramah (binaan Koopsud II), Cipta Generasi Baru, Murni, Peduli Kasih, serta An Nashar Timor-Timor (binaan Koopsud II).

Selain pemberian bantuan, aksi donor darah yang bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Dinkes Sulsel berhasil mengumpulkan 94 kantong darah dari target 100 kantong.

Antusiasme tinggi terlihat dari prajurit dan PNS TNI AU, meskipun 23 calon pendonor tidak lolos seleksi kesehatan.

Ketua panitia kegiatan, Letkol Sus Bisara Manurung, S.S., M.Sc., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kepedulian sosial TNI AU kepada masyarakat sekitar, sejalan dengan nilai-nilai Natal yang penuh kasih dan pengabdian.

Perayaan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat TNI AU, termasuk Kaskoopsud II, Irkoopsud II, Dan Kosek II beserta istri, Danlanud Hasanuddin, Danwingko II Pasgat, serta seluruh prajurit dan PNS TNI AU wilayah Makassar.

Ibadah Natal dilangsungkan secara khusus pada 10 Januari 2025 di Gereja Rioriita Koopsud II, Makassar, yang dihadiri umat Kristiani TNI AU beserta keluarga.

Kegiatan ibadah berlangsung khidmat dengan paduan suara, tarian sekolah minggu, fragmen, dan penampilan solo yang memeriahkan suasana penuh kekeluargaan.

Pangkoopsud II menyampaikan bahwa perayaan Natal kali ini dipisahkan dari ibadah agar fokus pada aksi sosial sebagai wujud syukur dan kebahagiaan Natal.

Ia menekankan bahwa perayaan Natal harus dilakukan secara sederhana, bukan dengan kemewahan, tetapi lebih mengutamakan kepedulian sosial kepada sesama, terutama kepada mereka yang membutuhkan.

Selain itu, Pangkoopsud II mengingatkan umat Kristiani untuk selalu menjalani kehidupan yang sederhana, meneladani Yesus Kristus yang lahir dalam kesederhanaan, serta menunjukkan kepedulian sosial yang tinggi dalam setiap kesempatan.(AVID)

Berita Terkait

Peringatan Isra Mi’raj di Lapas Perempuan Bandung: 21 Warga Binaan Khatam Qur’an
Hari Bhakti Imigrasi ke-75, Jajaran Kanwil Kementerian Hukum Ikuti Kegiatan Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Sanaman Lampang
Wujudkan Efektivitas Birokrasi dan Pelayanan Publik Menjadi Lebih Baik, Kepala Kantor Wilayah Lantik 9 Pejabat Fungsional di Lingkungan Kanwil Kemenkum Kalteng
Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Majelis Pembimbing, Pengurus Gugus Depan dan Dewan Racana Gugus Depan 22080 Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung
Komitmen Bersama Jalankan Program Kerja Tahun 2025, Kanwil Kemenkum Kalteng Laksanakan Penandatanganan
Kakanwil Maju Siburian Lantik 10 Pejabat Manajerial – Non Manajerial di Lingkungan Kemenkum dan Ditjen Imipas Kalteng
Kakanwil Kemenkum Kalteng Ikuti Pengarahan Dirjen Peraturan Perundang-undangan Kemenkum RI
Melangkah Menuju Pemulihan : Penutupan Program Rehabilitasi T.A 2024 Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung

Berita Terkait

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:36 WIB

Lapas Narkotika Pematang Siantar Gelar Razia Rutin untuk Tingkatkan Kamtib

Sabtu, 21 Desember 2024 - 15:56 WIB

Kunjungan Ombudsman RI ke Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar untuk Meninjau Pelayanan Publik

Kamis, 19 Desember 2024 - 15:32 WIB

Jajaran Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Laksanakan Upacara Bela Negara ke-76

Kamis, 19 Desember 2024 - 02:02 WIB

Lapas Narkotika Samarinda Kembali Raih Penghargaan Badan Publik Informatif 2024

Jumat, 13 Desember 2024 - 17:17 WIB

Dukung Reformasi Birokrasi di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalteng Lebih Baik, Staf Ahli Menkumham Berikan Penguatan dan Arahan

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:02 WIB

GIBAS Wujudkan Penguatan Demokrasi Menuju Indonesia Emas

Selasa, 10 Desember 2024 - 15:17 WIB

Sukacita Natal di Rutan Perempuan Kelas IIA Medan Bersama Dengan Moria dari GBKP Runggun Laucih

Selasa, 10 Desember 2024 - 12:25 WIB

Monev RKT RB Triwulan IV Resmi Dibuka, Kanwil Kemenkumham Kalteng Optimis Capai Target 100%

Berita Terbaru